Sabtu, 01 Juni 2013

Keyakinan (2)

Keyakinan yang baik adalah keyakinan yang disandarkan kepada Tuhan Yang Mahakuasa. Hal ini penting dilakukan agar ketika mengalami keberhasilan, seseorang tidak mudah terjangkit sifat sombong karena ia menyadari bahwa keberhasilannya adalah karunia dari-Nya. Dengan demikian, ia pun segera mempunyai kesadaran untuk bersyukur kepada Tuhan. Sungguh, kesadaran untuk bersyukur inilah sumber kebahagiaan yang sangat penting dalam kehidupan. Tanpa kemampuan untuk bersyukur kepada Tuhan, sulit bagi seseorang bisa menikmati keberhasilan yang telah diraihnya.

Keyakinan yang disandarkan kepada Tuhan juga tidak mudah membuat seseorang menyerah ketika menghadapi rintangan. Hal ini bisa terjadi karena ia meyakini bahwa Tuhan Yang Mahakuasa akan berkenan membantunya untuk memberikan jalan keluar dari kesulitan yang sedang dihadapinya. la akan mempunyai kemantapan hati karena telah memperkuat keyakinannya dengan sering berdoa kepada-Nya tentang apa yang jadi keinginannya.

Di sinilah sesungguhnya penting bagi seseorang untuk mempunyai keyakinan dalam hidupnya. Orang yang tidak mempunyai keyakinan akan sulit meraih kesuksesan dan kekayaan. Hal ini bisa terjadi karena orang yang tidak mempunyai keyakinan sering dihinggapi keraguan ketika akan mewujudkan keinginannya. Keraguan ini yang membuat seseorang tidak fokus dalam menempuh langkah-langkah atau usaha. Apabila usaha dilakukan dengan tidak fokus, maka alamat kegagalan sudah di depan mata.

Selanjutnya: Keyakinan (3)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

//** efek salju-start**// //** efek salju-end**// //** Like Button FB **//
//** Like Button FB **//